Saturday, April 22, 2017

Memperbaiki USB Flash disk yang rusak

Mari kita bahas mengenai USB yang terkadang tidak terbaca, sehingga tampilan di PC hanya "0Kb". saya pernah mengalami hal demikian, berdasarkan kerusakannya hal yang pernah saya temui ada 3 jenis kerusakan yang mudah terjadi pada flash disk, antara lain: 1. Kerusakan Flashdisk yg dikarenakan rusak Partition Tablenya. 2. Kerusakan Flashdisk dikarenakan Firmwarenya 3. Kerusakan USB karena Fisik dari usb tsb. Dari 3 yang saya sebutkan di atas, yang paling sering terjadi adalah no.1, dan yang jarang terjadi adalah no 2 dan 3. mari kita bahas satu persatu permasalahan di atas.
1. Kerusakan Flashdisk yg dikarenakan rusak Partition Tablenya.
Kerusakan jenis ini biasanya terjadi akibat pencabutan USB yang sembarangan pada saat digunakan, ada baiknya kita selalu membiasakan mencabut usb FD sesuai prosedur software di Operation Systemnya, karna jika tidak USB kita akan hilang semua data nya, kalo dah ilang datanya jadi repot dech.. Untuk mengatasi kerusakan spt ini kita tinggal memformat dari komputer sehingga FD kita bisa terbaca kembali, nah untuk datanya jangan Khawatir, karna ada artikel saya mengenai RECOVERY DATA FLASHDISK YANG RUSAK, bisa anda baca di postingan saya tersebut.
2. Kerusakan Flashdisk dikarenakan Firmwarenya
Kalo kerusakan jenis ini agak rumit, tapi jika sudah kita temukan firmware yang sesuai untuk FD yang kita miliki sangat mudah sekali untuk kita memperbaikinya, yang paling pertama jika FD kita sudah tidak terbaca memorynya alias NOL megabyte kita harus tahu dulu jenis dan type FD kita ini, silahkan gunakan tools nya menggunakan CHIPS GENIUS, anda bisa ambil gratis dari blog saya ini, kemudian setelah diketahui jenis chipsnya, tinggal anda cari di mbah GOOGLE Type Mass Production Toolls Software yang sesuai dengan typenya, disini saya berikan beberapa contoh MP Tools yang bisa di gunakan oleh anda semoga saja sesuai dengan FD anda-anda sekalian, untuk cara penggunaanya tinggal di buka softwarenya...masukkan FD nya. akan terbaca otomatis dan jika cocok..tadaaaa...., FD anda akan kembali Normal seperti sedia kala.
SSS6788 (Toshiba 16Gb)
SSS6786 ( Toshiba 32GB)
SSS6789 ( Toshiba 8GB )
MPT4562 (Hynic 8GB)
3. Kerusakan USB karena Fisik dari usb tsb.
Untuk kerusakan jenis ini saya angkat tangan aja deh.., bisanya kalo kerusakan Fisik itu parah..., bisa pecah kelindes mobil/motor, bisa juga komponennya udah kebakar...., sebaiknya anda buang saja.., saya tidak merekomendasikan untuk di perbaiki... :).
Demikian pembahasan saya untuk problem USB yang rusak, jika ada pertanyaan bisa di tulis di kolom Komentar, sekian dari saya. Wasalam.